Suara.com - Bek Bangkok United, Pratama Arhan, menanggapi isu kepulangannya ke Super League, kompetisi kasta tertinggi Indonesia. Ia disebut-sebut bakal menyusul Shayne Pattynama, pemain keturunan yang
beberapa waktu lalu resmi bergabung dengan Persija Jakarta.
Isu tersebut muncul bukan tanpa alasan. Sejak awal musim, sejumlah pemain Timnas Indonesia, termasuk pemain naturalisasi, memilih melanjutkan karier di kompetisi domestik.
Sebelum Shayne, beberapa nama lebih dulu merapat ke Super League, di antaranya Thom Haye, Eliano Reijnders, Dion Markx, Jens Raven, dan Rafael Struick.
Baca Juga : Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
Nama Arhan ikut masuk dalam pusaran spekulasi, mengingat ia berkarier di Thailand dan berstatus pemain Timnas Indonesia, sama seperti Shayne Pattynama.
Pemain berusia 24 tahun itu akhirnya merespons langsung rumor tersebut saat melakukan sesi siaran langsung di akun TikTok pribadinya, @AP21.Collection, Sabtu (24/1/2026).
Dalam sesi tersebut, Arhan menjawab pertanyaan dari salah satu penggemar yang menanyakan kemungkinan dirinya kembali bermain di Liga Indonesia.
Baca Juga : 7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman
"Ada keinginan lagi main di Liga Indonesia nggak?" tanya salah satu penggemar.
Mantan pemain PSIS Semarang itu menegaskan saat ini belum waktunya baginya kembali ke kompetisi domestik. Arhan masih ingin fokus meniti karier di luar negeri.
"Makasih ya, guys. Support aku aja dan doain terus semoga bisa berkarier di luar negeri," kata Arhan.
Baca Juga : Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
"Sampai nanti waktunya balik ke Indonesia. Itu aja, guys. Doain aja semoga saya sehat dan lancar rezeki," tambahnya.
Pernyataan tersebut sekaligus menepis isu bahwa Arhan bakal mengikuti jejak Shayne Pattynama dalam waktu dekat.
Selain itu, Bangkok United juga telah mengumumkan daftar pemain untuk putaran kedua Liga Thailand musim 2025/2026, dan nama Pratama Arhan tercantum di dalamnya.
Saat ini, Pratama Arhan masih terikat kontrak bersama Bangkok United hingga 30 Juni 2027.
Sepanjang musim 2025/2026, Arhan telah mencatatkan 14 penampilan bersama Bangkok United di lima kompetisi berbeda.
Namun, pada laga teranyar ia harus menepi akibat cedera yang dialami saat tampil di ajang Muang Thai Cup atau Piala Liga Thailand.
Cedera tersebut terjadi ketika Bangkok United tersingkir di babak 16 besar usai kalah dari Khon Kaen United pada 21 Januari 2026.
Pratama Arhan sendiri dikenal memiliki ambisi kuat untuk terus berkarier di luar negeri.
Baca Juga : Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC



